Tech A Look

Video: Ancaman Siber Jadi Bom Waktu Transformasi Teknologi, Solusinya?

CNBC Indonesia TV, CNBC Indonesia
23 June 2025 15:07

Jakarta, CNBC Indonesia- Serangan siber dan ancaman keamanan digital semakin mengkhawatirkan di tengah masifnya Adopsi teknologi digital termasuk teknologi Artificial Intelligence (AI) di berbagai sektor industri.

Menjawab kebutuhan keamanan siber saat ini, perusahaan penyedia layanan teknologi cloud di Indonesia yakni ICS Compute mengembangkan solusi keamanan siber yang didukung kecerdasan buatan atau AI, seperti layanan Managed Security Service Provider (MSSP).

Founder & CEO ICS Compute, Budhi Wibawa menyebukan ICS Compute sebagai IT Conlusting Services yang membantu industri seperti perbankan, perusahaan media hingga ritel dan sektor kesehatan dalam memperkuat sistem keamanan berbasis AI.

ICS Compute memandang adopsi layanan keamanan digital saat ini masih belum merata dan banyak berfokus pada sektor yang mempunyai aturan ketat seperti startup dan perbankan dan sektor keuangan. Namun di sektor manufaktur hingga UMKM belum menerapkan sistem keamanan siber yang kuat karena terkait biaya investasi dan talent digital.

Seperti apa urgensi peningkatan layanan keamanan siber? Selengkapnya simak dialog Bunga Cinka dengan Founder & CEO ICS Compute, Budhi Wibawa dalam Profit, CNBC Indonesia (Senin, 23/06/2025)



Tags

Related Videos
Recommendation
  • 1.
    Loading...
  • 2.
    Loading...
  • 3.
    Loading...