MARKET DATA

10 Perusahaan Farmasi dan Alat Kesehatan Terbesar di Dunia 2026

Kanthi Malikhah,  CNBC Indonesia
27 January 2026 15:25
Ilustrasi jarum suntik (Freepik)
Foto: Ilustrasi jarum suntik (Freepik)

Jakarta, CNBC Indonesia - Industri farmasi dan alat kesehatan global terus menunjukkan daya tahan di tengah gejolak perekonomian dunia. Permintaan layanan kesehatan yang stabil, inovasi obat, hingga perkembangan teknologi medis membuat sektor ini menjadi salah satu yang paling bernilai di pasar saham global.

Berdasarkan data The Motley Fool, perusahaan-perusahaan di sektor kesehatan (healthcare) mendominasi daftar emiten dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia.

Berikut 10 industri farmasi dan alat kesehatan dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia, per Januari 2026.

 

Perusahaan farmasi dan alat kesehatan dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia didominasi oleh pemain global asal Amerika Serikat dan Eropa.

Eli Lilly menempati posisi puncak sebagai perusahaan farmasi paling bernilai di dunia dengan kapitalisasi pasar sekitar US$1 triliun, didorong lonjakan permintaan obat diabetes dan penurun berat badan berbasis GLP-1.

Di bawahnya, Johnson & Johnson, AbbVie, AstraZeneca, Merck & Co., dan Novartis tetap menjadi tulang punggung industri farmasi global berkat portofolio obat inovatif di bidang onkologi, imunologi, vaksin, serta terapi penyakit kronis.

Di luar industri farmasi, perusahaan di sektor layanan dan peralatan kesehatan juga mencatat valuasi besar. UnitedHealth Group menjadi representasi raksasa penyedia dan layanan kesehatan dengan skala bisnis asuransi dan layanan medis yang luas.

Sementara itu, Thermo Fisher Scientific berperan penting di industri peralatan dan jasa penunjang ilmu hayati (life sciences tools and services), yang menopang riset bioteknologi dan medis global.

Di subsektor alat kesehatan, Abbott Laboratories dan Intuitive Surgical mencerminkan kuatnya permintaan terhadap perangkat diagnostik, nutrisi medis, serta teknologi bedah robotik, seiring meningkatnya kebutuhan layanan kesehatan modern.

 

(dag/dag)



Most Popular