Ini Perbandingan Harga Emas Antam Logam Mulia, UBS & Galeri 24
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas baik yang dijual di butik emas LM Graha Dipto Pulo Gadunga tau Pegadaian terus turun pada perdagangan hari ini, Senin (3/11/2025).
Harga emas yang diproduksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk. atau yang dikenal dengan emas Antam Logam Mulia anjlok lagi.
Melansir data dari situs resmi PT Antam, logammulia.com pukul 08.30 WIB., di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung Jakarta, harga emas satuan 1 gram pada hari ini dibanderol Rp 2.278.000 per batang, atau jatuh Rp 12. 000 dibandingkan perdagangan kemarin.
Sementara itu, harga pembelian kembali atau buyback harga emas Antam Logam Mulia pada perdagangan hari ini ada di Rp 2.143 atau anjlok Rp 12.000.
Harga emas Antam yang dijual Pegadaian juga turun. Harga emas Antam di Pegadaian dibanderol Rp 2.519.000/gram.
Harga emas Galeri 24 dibanderol Rp2.374.000/gram pada hari ini, lebih rendah dibandingkan Rp 2.396.000/hari. Harga emas UBS dihargai Rp2.376.000, lebih rendah dibandingkan Rp2.398.000/gram pada Minggu kemarin.