Property Point

Video: Rumah Subsidi: Pengusaha Lokal Dapat Cuan & Rakyat Dapat Hunian

CNBC Indonesia TV,  CNBC Indonesia
05 November 2025 20:30

Jakarta, CNBC Indonesia- Pemerintah melalui Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (Kementerian PKP) terus memperkuat kolaborasi dan sinergi dalam mempercepat program rumah subsidi melalui Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) dengan target rumah sebanyak 350.000 unit pada tahun anggaran 2025.

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait mengatakan upaya menggerakkan ekonomi melalui sektor properti dan pembangunan rumah subsidi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) ini telah melahirkan pengusaha lokal sektor perumahan dan menggerakkan ekonomi daerah.

Direktur Utama Pesona Kahuripan Group, Angga Budi Kusuma mengatakan pihaknya telah merealisasikan 14.000 unit rumah subsidi yang dikembangkan di kawasan Bogor dan Bekasi.

Hal ini juga dirasakan oleh Direktur Utama PT Kawah Anugrah Properti, Muhammad Ridwan yang sudah merealisasikan pembangunan 4 ribu unit rumah subsidi di Provinsi Banten.

Pengembangan rumah subsidi ini disebut Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait telah membangkitkan persaingan bisnis properti sehingga pengembang dituntut untuk membangun perumahan yang berkualitas sehingga menguntungkan rakyat.

Seperti apa target dan dampak pengembangan program rumah subsidi era Prabowo? Selengkapnya saksikan dialog Crysania Suhartanto dengan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait serta Direktur Utama PT Kawah Anugrah Properti, Muhammad Ridwan dan Direktur Utama Pesona Kahuripan Group, Angga Budi Kusuma dalam Property Point,CNBCIndonesia (Rabu, 05/11/2025)



Tags

Related Videos
Recommendation
  • 1.
    Loading...
  • 2.
    Loading...
  • 3.
    Loading...