Coffee Morning Energy Edition

Investasi Hulu Migas Tahun Ini Ditarget Melebih Rp 261 Triiliun

Verda Nano Setiawan, CNBC Indonesia
17 July 2025 21:20
Deputi Keuangan dan Komersialisasi SKK Migas, Kurnia Chairi menyampaikan paparan dalam acara Coffe Morning di Jakarta, Kamis (17/7/2025). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)
Foto: Deputi Keuangan dan Komersialisasi SKK Migas, Kurnia Chairi menyampaikan paparan dalam acara Coffe Morning di Jakarta, Kamis (17/7/2025). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Jakarta, CNBC Indonesia - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) optimistis target investasi di sektor hulu migas tahun 2025 senilai lebih dari US$ 16 miliar atau sekitar Rp 261 triliun akan tercapai.

Deputi Keuangan dan Komersialisasi SKK Migas Kurnia Chairi mengungkapkan bahwa realisasi investasi hulu migas RI dari tahun ke tahun mulai menunjukkan perbaikan. Hal ini dapat terlihat dengan adanya peningkatan investasi sejak pandemi Covid-19 pada tahun 2020 lalu.

"Alhamdulillah kalau kita melihat, capaian investasi hulu migas kita yang 2020 kemarin karena covid sempat terpuruk ke US$ 10,5 miliar, 2024 kemarin sudah mencapai US$ 14,4 miliar dan tahun ini kita menargetkan lebih dari US$ 16 miliar investasi hulu migas," ujar Kurnia dalam acara Coffee Morning CNBC Indonesia, Kamis (17/7/2025).

Oleh sebab itu, guna menjaga iklim investasi tetap atraktif, khususnya dalam pengelolaan gas bumi baik untuk kebutuhan domestik maupun ekspor, SKK Migas selalu mengutamakan prinsip keekonomian.

"Nah karena itu dari sisi SKK migas sebenarnya kita tidak masalah gasnya akan dibawa keluar atau ke dalam atau semuanya ke domestik sepanjang hulu bisa dijaga keekonomiannya. Kan itu kira-kira pesannya," katanya.

Ia pun memproyeksikan pada tahun 2027-2028, akan cukup banyak pasokan gas baru seiring dengan onstream-nya beberapa proyek. Ditambah lagi, pada tahun 2028, kontrak ekspor gas pipa ke Singapura juga akan berakhir.

"Nah kami perkirakan 2027-2028 kita akan mudah-mudahan bisa mensupport kebutuhan gas kita dari domestik. Demikian yang dapat saya sampaikan," katanya.


(pgr/pgr)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article SKK Migas Beberkan Beda Cost Recovery dan Gross Split

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular