MARKET DATA

BRI (BBRI) Mau Rombak Pengurus Lagi di RUPSLB Bulan Depan

Zefanya Aprilia,  CNBC Indonesia
26 November 2025 10:55
Gedung BRI
Foto: Dok: BRI

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) bakal kembali merombak pengurusnya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang akan digelar pada 17 Desember 2025 mendatang. Hal itu terungkap dalam keterbukaan informasi tentang pemanggilan RUPSLB.

Terdapat tiga mata acara rapat. Mata acara ketiga adalah Perubahan Susunan Pengurus Perseroan.

Dijelaskan bahwa berdasarkan Surat BP BUMN Nomor SR-66/BPU/11/2025 tanggal 17 November 2025 perihal Penambahan Agenda Perubahan Pengurus pada RUPSLB 2025 BRI, Pemegang Saham Seri A Dwiwarna mengusulkan tambahan Mata Acara Perubahan Susunan Pengurus Perseroan dalam Rapat.

Mata acara rapat lainnya adalah Perubahan Anggaran Dasar Perseroan dan Pendelegasian Kewenangan Persetujuan Rencana Kerja & Anggaran Perusahaan Tahun 2026.

Adapun BRI baru merombak susunan pengurusnya pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar 24 Maret 2025 lalu. Seluruhnya sudah selesai dan lolos fit and proper test Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Dewan Komisaris

Komisaris Utama: Kartika Wirjoatmodjo

Wakil Komisaris Utama / Komisaris Independen: Parman Nataatmadja

Komisaris: Awan Nurmawan Nuh

Komisaris: Helvi Yuni Moraza

Komisaris Independen: Edi Susianto

Komisaris Independen: Lukmanul Khakim

Direksi

Direktur Utama: Hery Gunardi

Wakil Direktur Utama: Agus Noorsanto

Direktur Human Capital & Compliance: Ahmad Solichin Lutfiyanto

Direktur Operations: Hakim Putratama

Direktur Corporate Banking: Riko Tasmaya

Direktur Network dan Retail Funding: Aquarius Rudianto

Direktur Treasury dan International Banking: Farida Thamrin

Direktur Micro: Akhmad Purwakajaya

Direktur Commercial Banking: Alexander Dippo Paris Y S

Direktur Consumer Banking: Nancy Adistyasari

Direktur Finance & Strategy: Viviana Dyah Ayu Retno Kumalasari

Direktur Manajemen Risiko: Mucharom

Direktur Information Technology: Saladin Dharma Nugraha Effendi

(ayh/ayh)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Melesat 21,2%, Pengguna BRImo Tembus 42,7 Juta User


Most Popular