
Video: Genre Film Makin Beragam, Kinerja Industri Meningkat
Jakarta, CNBC Indonesia - Founder & CEO PT MD Entertainment Tbk (FILM) Manoj Punjabi, optimistis terhadap masa depan industri perfilman Tanah Air. Menurutnya, tahun ini film Indonesia diprediksi akan menguasai pangsa pasar dengan dominasi hingga 65%.
Ia menambahkan, keberagaman genre tidak hanya memberi warna baru di layar lebar, tapi juga berdampak positif terhadap kinerja industri secara keseluruhan. MD Pictures sendiri menerapkan strategi yang mencakup berbagai lini, mulai dari layar lebar, digital, hingga sinetron. Menurut Manoj, pendekatan tersebut memungkinkan pertumbuhan yang berkelanjutan dan menyeluruh di berbagai kanal distribusi.
Saksikan dialog Syarifah Rahma Shafinaz bersama Founder & CEO PT MD Entertainment Tbk (FILM) Manoj Punjabi di Program Closing Bell CNBC Indonesia, Jumat (11/07/2025).
-
1.
-
2.
-
3.